Kegiatan P5 di SMK Negeri 3 Bondowoso dengan Tema "Bangunlah Jiwa Raganya"
24 Oktober 2024 - Kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang sedang berlangsung di SMK Negeri 3 Bondowoso semenjak Senin 21 Oktober 2024 ini mengangkat tema "Bangunlah Jiwa Raganya." Tema ini menekankan pentingnya keseimbangan antara pembentukan jiwa (psikis) dan raga (fisik), di mana keduanya saling mempengaruhi.
Dalam proses pembentukan jiwa, aspek-aspek seperti kematangan emosional, kejujuran, serta tanggung jawab terhadap diri sendiri dan lingkungan sangat ditekankan. Peserta didik yang mampu mengembangkan aspek tersebut akan mengalami dampak positif pada kondisi fisik mereka, seperti meningkatnya semangat belajar, tubuh yang terasa lebih segar, dan kesiapan menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih baik.
Berbagai kegiatan yang dilaksanakan SMK Negeri 3 Bondowoso untuk mendukung penguatan jiwa dan raga peserta didik. Berikut merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan:
1. Kegiatan Literasi: Peserta didik membaca dan memahami berbagai teks yang bertujuan meningkatkan wawasan dan kemampuan berpikir kritis.
2. Pembiasaan Salat Duha dan Mengaji: Peserta didik dilatih untuk rutin melakukan ibadah Salat Duha dan mengaji, yang bertujuan menumbuhkan spiritualitas dan ketenangan batin.
3. Pembiasaan Makan Sehat: Peserta didik diberi pemahaman mengenai pentingnya pola makan sehat, yang memiliki dampak dalam menjaga kesehatan fisik mereka.
4. Lomba PBB (Peraturan Baris Berbaris) dan Master Chef: Kegiatan ini menekankan pada kedisiplinan, kerjasama, dan kreativitas. Dalam lomba PBB, para siswa dilatih untuk disiplin dan bekerja sama dalam kelompok, sementara dalam lomba Master Chef, para siswa-siswi diharapkan dapat mengasah kreativitas dalam memasak dan merencanakan makanan sehat.
5. Empati Lingkungan: Para siswa-siswi diajak untuk lebih peduli terhadap lingkungan, dengan melakukan kegiatan seperti kebersihan dan penghijauan, yang bertujuan untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab terhadap alam sekitar.
Setiap kegiatan yang dilaksanakan didampingi oleh Ibu Anik Sudiartini S.Pd, M.Pd selaku kepala sekolah SMK Negeri 3 Bondowoso, wali kelas, bapak/ibu guru fasilitator, serta para tenaga kependidikan yang ada di SMK Negeri 3 Bondowoso.
Melalui kegiatan P5 dengan tema "Bangunlah Jiwa Raganya," peserta didik SMK Negeri 3 Bondowoso diharapkan mampu menumbuhkan sikap disiplin, kerjasama, dan kepekaan sosial. Keseimbangan antara kesehatan mental dan fisik dipercaya akan membantu mereka mencapai potensi terbaik, tidak hanya dalam aspek kognitif tetapi juga dalam membentuk karakter yang kuat dan tubuh yang sehat.
Kegiatan ini diharapkan memberikan dampak jangka panjang, dengan harapan bahwa peserta didik di SMK Negeri 3 Bondowoso akan tumbuh menjadi pribadi yang seimbang, cerdas secara emosional, serta sehat secara fisik untuk generasi emas 2024.
Komentar
Jadilah yang pertama berkomentar di sini