MENYAMBUT HARI PERTAMA KERJA SETELAH LIBUR LEBARAN SMK NEGERI 3 BONDOWOSO
Bondowoso, 8 April 2025 – SMK Negeri 3 Bondowoso menyelenggarakan kegiatan menyambut hari pertama kerja setelah libur lebaran. Acara berlangsung di meeting room pada pukul 07.00 WIB dihadiri oleh Guru dan Tendik. Kegiatan ini disambut dengan antusiasme tinggi untuk memperkuat tali silaturahmi dan kebersamaan di sekolah.
Acara diawali dengan pembukaan, pembacaan do’a, selanjutnya penyampaian refleksi dan rencana tindak lanjut oleh manajemen sekolah.
Puncak acara adalah penguatan arahan dan motivasi dari Kepala SMK Negeri 3 Bondowoso, Ibu Anik Sudiartini, S.Pd, M.Pd dengan tema “Mari kita sambut hari pertama kerja ini dengan semangat baru, energi baru menjaga etos kerja dan disiplin,bangun kolaborasi dan kekompakan, tingkatkan pelayanan dan optimis hadapi hari esok.
Dalam arahannya, Kepala SMK Negeri 3 Bondowoso menekankan bahwa semangat untuk memberikan pelayanan berkualitas harus terus dijaga dan ditingkatkan. Beliau mengingatkan bahwa setiap guru memiliki peran yang sangat penting dalam mendidik dan membimbing siswa . Oleh karena itu, pelayanan yang diberikan harus responsif terhadap kebutuhan dan harapan peserta didik.
Acara ini diperkuat lagi dengan materi yang sangat menarik “Kenapa disiplin jauh lebih penting daripada motivasi?”
Acara dilanjutkan dengan momen hangat bersalam salaman antar seluruh peserta, saling bermaafan di suasana idul fitri yang masih terasa di bulan syawal. Kegiatan ini menjadi symbol harmonisasi dan semangat baru bagi seluruh warga SMK Negeri 3 Bondowoso dalam menjalani tugas-tugas ke depan.
“Kesuksesan tidak bergantung pada seberapa sering kamu termotivasi, tetapi seberapa sering kamu tetap disiplin, meskipun tidak termotivasi”.
Acara diakhiri dengan bersih bersih di lingkungan sekolah oleh guru dan tendik. Dengan semangat dan antusias yang tinggi para guru dan tendik membersihkan kelas dan taman yang berada di area sekolah. Kegiatan ini tidak hanya membantu meningkatkan kesadaran lingkungan, tetapi juga memupuk rasa kepedulian terhadap alam.
Kegiatan ini merupakan wujud nyata dalam mengimplementasikan nilai-nilai pelestarian lingkungan dan pengembangan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian alam.
“Kita berharap bahwa dengan menjaga kebersihan sekolah dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian siswa terhadap lingkungan, serta membangun generasi yang lebih peduli dan bertanggung jawab terhadap pelestarian alam dan lingkungan”. Ungkap Ibu Anik.
Dengan demikian, kegiatan ini dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi sekolah lain untuk mengikuti jejak SMKN 3 Bondowoso dalam menjaga kelestarian lingkungan.(EP)
Komentar
Jadilah yang pertama berkomentar di sini